April 22, 2016

Cara Membuat Toko Online Gratis Dengan Opencart

Cara Membuat Toko Online Gratis Dengan Opencart, CMS Opencart merupakan sistem belanja Online yang bersifat open source dan berbasis PHP yang termasuk banyak digunakan di Indonesia. CMS ini merupakan solusi bagi pedagang yang ingin menjalankan bisnisnya secara online. Selain bersifat gratis, opencart memiliki banyak fitur yang dapat memudahkan penggunanya seperti telah dilengkapi dengan multi bahasa, multi mata uang dan telah didukung dengan SEO Friendly, sehingga sangat mudah dipahami dan digunakan. 

Selain kelebihan diatas, masih banyak fitur yang dapat menguntungkan bagi Anda, seperti yang tertera dalam situsnya www.opencart.com yaitu :

1. Kategori tak terbatas
2. Produk tak terbatas
3. Merek tak terbatas
4. Pelanggan maupun pemilik toko dapat memberikan review terhadap suatu produk.
5. Pelanggan maupun pemilik toko juga dapat memberikan penilaian terhadap suatu produk.
6. Free documentation
7. Open source.
8. Tersedia banyak pilihan template.
9. Dan masih banyak lagi fitur lainnya yang memberikan keuntungan kepada kedua belah pihak.

Untuk langkah - langkah dalam membuat Toko Online dengan Opencart adalah sebagai berikut :

Cara Membuat Toko Online Gratis Dengan opencart

1. Upload Opencart
Langkah awal yang harus kita lakukan tentu saja meng - upload Opencart, namun pastikan Anda telah memiliki database, database pada Opencart ini sama dengan database pada wordpress berbayar yang telah dibahas beberapa minggu yang lalu. Untuk mendownload Opencart silahkan kunjungi situs http ://www.opencart.com/?route=download/download lalu pilihlah versi yang terbaru dan simpan pada komputer Anda. Upload dan ekstrak kedalam hostingan dengan cara yang sama seperti meng-upload file wordpress.
2. Instalasi Opencart
Setelah langkah diatas Anda lakukan, selanjutnya meng-install Opencart. Dan pastikan Anda juga telah memiliki database dan user yang akan digunakan. 

Cara menginstalasinya adalah sebagai berikut :


1. Buka url direktori instalasi, lalu muncul jendela baru yang berisikan General Public License. Kemudian klik Continue.

2. Muncul jendela baru dengan data Directories. Klik Continue.
3. Jika muncul pesan dengan tulisan " warning : download directory needs to be writable for Opencart to work ". Segera masuk ke Direktori instalasi Opencart di hosting-an, lalu klik kanan pada folder yang diminta pada bagian Directories.
4. Lalu klij Change Permissions untuk melanjutkan. Kembali ke jendela instalasi Opencart, klik Continue.
5. Selanjutnya Anda akan mendapatkan pesan yang bertuliskan " warning : admin/config.php does not exist. You need to rename admin/config-dist.php to admin/config.php! "
6. Klik Continue untuk melanjutkan.
7. Masukan database, user dan psswordnya dikolom Database Driver. Kemudian isikan username dan password yang akan digunakan untuk halaman admin. Klik Continue.
8. Jika instalasi berhasil dilakukan maka akan ada jendela baru dengan tulisan " congratulation You Have Successfully to installed Opencart.
9. Klik Go To Your Online Shop jika ingin melihat index toko Anda. Atau klik Login to your Administration untuk mengatur toko Anda dan login sebagai Admin.

Sekarang Anda dapat meng-upload produk Anda, mengatur tema dan menambahkan extensions karena Anda telah memiliki Toko Online Opencart.